Desa Tarai Bangun

Kecamatan Tambang
Kabupaten Kampar - Riau

Artikel

SEJARAH DESA

Administrator

24 15-1 16:58:10

215 Kali Dibaca

Desa Tarai Bangun adalah Nama Suatu Wilayah Di Kecamatan Tambang Kabupaten Kampar Yang Menurut Sejarah Berdirinya Adalah Melalui Pemekaran Dari Desa Induk Yaitu Desa Kualu. Pada Awalnya Desa Tarai Bangun Merupakan Wilayah Kedusunan Yang Terbagi Menjadi 2 (Dua) Wilyah Yaitu Dusun IV Tarai Dan Dusun V Rawa Bangun. Seiring Dengan Perkembangan Wilayah Dan Pertumbuhan Jumlah Penduduk Maka Pada Tahun 2000 Terbentuklah Panitia Pemekaran Persiapan Desa Tarai Bangun. Semula Tidaklah Mudah Untuk Menyatukan Visi, Misi Dan Persepsi Dalam Kerangka Membentuk Sebuah Desa Yang Definitif, Berbagai Aral Melintang, Konsekuensi Dan Tantangan Seakan Menjadi Pengalaman Dalam Perjalanan Waktu.

 

Terlepas Dari Terbatasnya Infrastruktur Dan Sarana Penunjang Lainnya Akhirnya Pada Tahun 2002 Lahir Sebuah Desa (Persiapan) Tarai Bangun Dengan Ditunjuk Seorang Pejabat Sementara Kepala Desa (Pjs) Yaitu Bapak Zainur, Hingga Akhirnya Diangkat Sebagai Kepala Desa Definitif Oelh Bapak Bupati Kampar Pada Tahun 2004

Konon Desa Tarai Bangun Menurut Beberapa Tokoh Masyarakat Adalah Sebuah Kampung Yang Sunyi Dan Terisolir, Hal Ini Disebabkan Tarai Bangun Saat Itu Sangat Minim Pembangunan Infrastruktur, Padahal Kalau Ditinjau Dari Letak Geografis Desa Tarai Bangun Bersepadan Langsung Dengan Kota Pekanbaru Yang Notabene Adalah Ibukota Propinsi Riau. Pada Tahun 1990 Pemerintah Propinsi Riau Melakukan Pemetaan Dan Pembukaan Akses Jalan Kubang Raya Yang Membentang Dan Membelah Desa Tarai Bangun, Pada Saat Itulah Titik Terang Untuk Membuka Keterisoliran Semakin Terbuka Lebar. Hari Berganti Hari Dan Waktupun Berlalu, Jaman Telah Berubah. Dalam Hitungan Dua Dekade Wajah Desa Tarai Bangun Telah Berubah Menjadi Sebuah Desa Padat Kawasan Hunian, Hal Ini Tidak Terlepas Dari Potensi Dan Geografis Wilayah Desa Tarai Bangun. Seperti Biasa Dalam Roda Kepemerintahan Juga Bergulir, Hingga Pada Tanggal 15 Juni 2008 Tarai Bangun Melaksanakan Pesta Demokrasi PILKADES dengan kearifan lokal jujur, adil dan kondusif. Drs H. Kamiruddin terpilih untuk masa jabatan Kepala Desa masa Bhakti 2008-2014.

Heterogenitas masyarakat Tarai Bangun baik dari suku, sosial, budaya dan agama menjadi acuan  Pembangunan dan menyatukan visi dan misi Desa Tarai Bangun kedepan, sehingga diharapkan masa yang akan datang Desa Tarai Bangun dapat berkembang selaras dan setara dengan Desa-desa yang sudah maju dan tetap berpedoman dalam Pengamalan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945.

Adapun yang pernah menjabat sebagai Kepala Desa adalah sebagai berikut :

NO

NAMA

JABATAN

MASA JABATAN

1

ZAINUR

Pjs. KEPALA DESA

2002-2006

2

TAHZAN ALFAJRI

KEPALA DESA

2006-2007

3

EKA FUTRA

Pjs. KEPALA DESA

2007-2007

4

MUDAHIR

Pjs. KEPALA DESA

2007-2008

4

Drs. H. KAMIRUDDIN

KEPALA DESA

2008-2014

5

RAKHMAT, S.Sos

Pjs. KEPALA DESA

2014-2014

6

ANDRA MAISTAR, S.Sos

Pjs. KEPALA DESA

2014-2015

7

ANDRA MAISTAR, S.Sos

KEPALA DESA

2015-2021

8

ANDRA MAISTAR, S.Sos

KEPALA DESA

2021-Sampai Sekarang

Kirim Komentar

Nama
Telp./HP
E-mail

Komentar

Captha

Komentar Facebook

Aparatur Desa

KEPALA DESA

ANDRA MAISTAR, S.Sos

SEKRETARIS DESA

RISVI AYU IMTIHANA, S.Si

KASI PEMERINTAHAN

BASRI

KASI KESEJAHTERAAN

MUHIBAH

KASI PELAYANAN

RATNAWATI, S.Kom

KAUR PERENCANAAN

EDI YANTO

KAUR TATA USAHA DAN UMUM

MAULINDA

KEPALA DUSUN I

HAMUNAR

KAUR KEUANGAN

NOFRI

KEPALA DUSUN II

YOVI

KEPALA DUSUN III

SYAFRI M

KEPALA DUSUN IV

AZRINALDI, S.Sos

Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri
Layanan Mandiri

Desa Tarai Bangun

Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, 14

Komentar

Transparansi Anggaran

APBDes 2025 Pelaksanaan

APBDes 2025 Pendapatan

APBDes 2025 Pembelanjaan

Lokasi Kantor Desa

Latitude:
Longitude:

Desa Tarai Bangun, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar - 14

Buka Peta

Wilayah Desa